DUA PAHLAWAN PELESTARIAN AMSTERDAM
Ada dua orang yang saya jadikan panutan dalam hal pelestarian bangunan dan kawasan bersejarah di Amsterdam : Paul Morel dan André van Stigt. Paul Morel adalah manajer proyek di Stadsherstel Amsterdam (the City Restoration Company of Amsterdam), sedangkan André van Stigt seorang arsitek spesialis konservasi yang mewarisi biro arsitek dari ayahnya, Bureau J. van Stigt. Keduanya bekerjasama pertamakali 38 tahun yang lalu menyelamatkan sebuah gereja bernama De Posthoornkerk . Setelah itu diikuti oleh proyek-proyek lain sampai mencapai 7 buah, semua dalam skala relatif besar dan signifikan dalam revitalisasi sebuah kawasan. Ketujuh proyek kerjasama itu adalah: Posthoornkerk NedPho-Koepel De Hallen (Hal 17) Vondelkerk Pakhuis de Zwijger Haarlemmerpoort Muiderkerk Dua orang ini sama-sama mempunyai idealisme memelihara identitas dan sejarah Kota Amsterdam melalui bangunan dan kawasan bersejarah. Idealisme itu didukung bukan hanya oleh pengetahuan dan pengala...